Jakarta, Indonara – Sebuah kendaraan taktis (rantis) milik Korps Brimob Polri menabrak hingga melindas seorang pengemudi ojek online (ojol) saat membubarkan massa demonstran di kawasan Pejompongan, Jakarta Pusat, Kamis (28/8/2025).
Rekaman detik-detik seorang driver ojol dilindas kendaraan taksi polisi di Pejompongan, Jakarta, Kamis (28/8/2025).
Peristiwa itu terekam dalam sebuah video yang beredar luas di media sosial X. Dalam rekaman terlihat rantis melaju kencang untuk memecah kerumunan. Namun, seorang pengemudi ojol yang berada di tengah jalan justru tertabrak.
Mobil sempat berhenti karena dikepung massa, tetapi kemudian kembali melaju dan melindas korban. Kejadian itu membuat massa panik dan berteriak histeris sembari berupaya menghentikan laju kendaraan. Meski begitu, rantis berhasil lolos dari lokasi.
Sejumlah warga langsung memberikan pertolongan kepada korban dan membawanya ke rumah sakit. Berdasarkan informasi yang dihimpun, pengemudi ojol tersebut berinisial MUA (30), warga Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Korban dilarikan ke RS Pelni, Petamburan, Jakarta Pusat.
Hingga kini, pihak kepolisian belum memberikan keterangan resmi mengenai insiden tersebut.
Seperti diketahui, aksi demonstrasi di depan Gedung DPR RI pada hari yang sama berujung ricuh. Bentrokan antara aparat keamanan dengan massa tak terhindarkan sejak sore hingga malam hari.